Minggu, 14 Maret 2021

Resensi - PMI

πŸ“• Judul buku: Syakhshiyah Almuslimah (Pribadi Muslimah Ideal) 
✍🏻 Penulis: Muhammad Ali Al-Hasyimi
πŸ“ Penerjemah: Amir Hamzah, Lc. 
πŸ–¨️ Penerbit: Al-I'tishom
πŸ—“️ Tahun terbit: September 2020
πŸ“š Dimensi buku: 553 hlm. ; 24 halaman

Baiklah, inilah salah satu buku yang recommended untuk para muslimah di seluruh dunia. Ya, mau gimana lagi? Emang sebagus itu pembahasannya. ❤️ Ada self love-nya juga, ih. πŸ˜ƒ

Apa aja sih yang dijelasin di dalemnya? Terdiri dari 12 Bab yang semuanya memiliki subbab, kecuali penutup πŸ˜…: 

- Wanita Muslimah bersama Tuhannya
- Komitmen Memakai Busana Muslimah
- Wanita Muslimah bersama Dirinya

- Wanita Muslimah bersama Kedua Orang Tuanya
- Wanita Muslimah bersama Suaminya
- Wanita Muslimah beserta Anak-anaknya

- Wanita Muslimah beserta Menantu Perempuan dan Laki-lakinya
- Wanita Muslimah bersama Kerabat dan Sanak Familinya
- Wanita Muslimah bersama Tetangganya

- Wanita Muslimah beserta Saudari dan Teman-temannya
- Wanita Muslimah beserta Masyarakatnya
- Penutup

Pada judulnya saja kita pasti paham buku tersebut ngomongin apa. Yap, kepribadian (syakhshiyah) muslimah yang ideal itu seperti apa sih? πŸ€” Karena kita, sedikit banyak tahu, bahwa wanita mudah sekali masuk surga. Akan tetapi, mayoritas di neraka. 😭

πŸ‘€ Kalau mau membaca (telaah) lebih dalam, kita pasti menemukan atau bahkan melakukan penyimpangan seperti kebanyakan muslimah sekarang. Sedih bukan, kalau tonggak peradaban ini mudah rapuh? 😒 

Jadi, buku tersebut merangkum maunya Allah dan Nabi Muhammad terhadap kaum wanita muslim. Di mana seluruh jajaran aturannya itu untuk menjaga dan memuliakan kita sebagai hamba dan pengikut. Melted. 😍MasyaaAllah. SubhanaAllah. Sayang banget lho Allah ama kita. Masa kita terus-menerus gak peka atau malah bodoh amat? 😱😭

Bukunya ringan dibaca kok, walaupun ada beberapa penjelasan sempat bikin bingung. Soalnya maksudnya kadang terpahami tidak kontekstual. πŸ˜… Beberapa juga ada yang kiasan disertai penjabaran. Jadi, paham. Ya, namanya juga keterbatasan ilmu diri ini dalam memaknai hadits, hihi. 😌 

Kalau masalah yang ada di dalam buku itu semuanya relate ama kehidupan. Gimana nggak, tiap curhat atau berita yang mampir itu sama semua dengan yang dibahas oleh PMI ini. Salah satu contohnya, gencar banget, ya, istilah 'musimnya pelakor' di abad 21 ini. 

Di dalam buku dijelaskan bahwa tercela bila ada wanita yang mengusik rumah tangga muslimah lainnya. Akan tetapi, kita juga harus tabayyun (klasifikasi) faktanya dan tidak menyebarkan aibnya (nanti malah aib kita disebar lho sama Allah gegara hal tersebut, kan kewajiban kita itu merahasiakan aib sodara seiman). 😒

Garis besarnya, kita sebagai umat muslim, mestinya aware bahwa Allah itu Mahakuasa atas segala sesuatu. Kita itu diminta berpikir. Demi kebaikan dan kemuliaan kita. Lah dalah kok kita kadang bebal. 😭 Egoisnya masih tinggi, niatnya terkontaminasi, dan sentralnya mesti ada pada diri sendiri. Permasalahan diri memang berat. Namun, lebih bahaya kalo permasalahan umat justru terbengkalai dari atensi kita. πŸ’”

Toh, jika masih banyak orang jahat ke kita, kita mesti membalasnya dengan kebaikan. 🌾 Karena itu yang akan berbuah pahala dan kebaikan di sisi Allah swt. Lah kalau sama, berarti kita juga kayak mereka dong? 😫 Yuk, makin peduli ama umat. 

😍 Pokoknya suka banget deh sama buku Pribadi Muslimah Ideal. Soalnya mencakup bagaimana wanita muslimah harusnya bersifat dan bersikap. Penuh muhasabah diri di dalamnya, secara penulis adalah perempuan pula. Bahasa yang dipaparkan juga ngena di hati, tapi tidak menyakiti. 😁 

Muslimah harus sabar, penuh kelembutan, penuh perhatian, birrul walidain, berbakti pada suami, suka memaafkan, tidak boros, tidak ujub (berbangga diri), tidak menyakiti tetangga, tidak sombong, dermawan, mau berdakwah, memenuhi hak orang lain, suka menyambung silaturahmi, serta berbagai kepribadian ideal lainnya. Intinya sih berbuat yang ihsan (terbaik) karena Allah.

Untuk cetakannya sedikit kurang suka soalnya ada bagian yang lemnya kurang baik merekat. Terus beberapa hadits juga ada yang kurang penjelasannya. Namun, alhamdulillah, tidak banyak dan sebagian besar mudah dipahami. πŸ˜‡

Buku ini cocok banget bagi seluruh muslimah dari aqil baligh hingga sepuh. Bisa juga bagi yang baru berhijrah, mantap nian. Pokoknya untuk seluruh wanita (baik muslimah/nonis) bisa, ☺️ yang ingin mengkaji indahnya kepribadian muslimah ideal. Karena sesungguhnya banyak dari wanita Barat yang iri dengan segala kasih sayang Allah kepada muslimah. πŸ₯°


Salam juang dan bertumbuh, M M Muhamad. 🌱

0 komentar:

Posting Komentar